Skripsi
Sistem pendukung keputusan penentuan rekomendasi calon paskibraka menggunakan metode Technique for order preverence by similarity to ideal solution (TOPSIS) kab. Purbalingga
ABSTRAK
Paskibra adalah adalah singkatan dari pasukan pengibar bendera pusaka dengan tugas utamanya mengibarkan duplikat bendera pusaka dalam upacara peringatan proklamasi kemerdekaan. Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga setiap tahun merekrut 31 anggota paskibra dari 450 pendaftar, proses pengolahan data masih menggunakan tulis tangan, hal tersebut membuat kerap terjadi kesalahan pembuatan keputusan.
Untuk membantu menentukan siswa-siswi SMA yang layak menjadi anggota paskibraka kabupaten maka dibutuhkan sistem pendukung keputusan. Sistem pendukung keputusan penentuan paskibra di Kabupaten Purbalingga menggunakan metode Technique For Order Preference By Similarity To Ideal Solution (TOPSIS). Metode ini dipilih karena memiliki kemampuan untuk mengukur kinerja relatif dari alternatif-alternatif keputusan dalam bentuk matematis yang sederhana.
Hasil penelitian ini adalah aplikasi yang dapat membantu kerja penyeleksi dalam melakukan pengolahan data penerimaan paskibra untuk memberikan informasi sebagai bahan pengambilan keputusan.
Kata kunci : Sistem Pendukung Keputusan, Paskibraka, TOPSIS
SI0526 | SI 0526 RAH s | UPT. PERPUSTAKAAN (Rak 2) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain