Skripsi
RANCANG BANGUN VIDEO IKLAN SMK WIWOROTOMO DI PURWOKERTO SEBAGAI SARANA MARKETING
Dizaman globalisasi sekarang ini kemajuan lapangan pekerjaan mengalami peningkatan yang sangat pesat dari tahun ke tahun, salah satu bidang yang mengalami peningkatan adalah bidang teknik tenaga profesional. dengan kemajuan teknik tenaga profesional, sehingga di dalam dunia kerja sekarang ini banyak sekali dibutuhkan orang-orang yang terampil dan mempunyai keahlian dibidangnya (depdiknas 2008).
SMK Wiworotomo Purwokerto sebagai sebuah sekolah teknik yang terdiri dari empat jurusan yaitu teknik mesin, teknik elektro dan teknik otomotif yang terletak dijalan jendral soedirman Purwokerto. Tujuan utama dari SMK Wiworotomo Purwokerto yaitu membentuk tenaga ahli siap pakai di lapangan pekerjaan, berakhlak mulia, mampu bersikap dan berkerja secara profesional, berguna bagi masyarakat, bangsa, negara, serta agama dan meningkatkan kualitas pendidikan masyarakat, mencetak tenaga trampil yang siap menerapkan kemampuan dalam penguasaan teknologi untuk mendukung pembangunan nasional.
SMK Wiworotomo Purwokerto saat ini mempunyai sarana promosi yang digunakan untuk memperkenalkan sekolah ke masyarakat umum dalam bentuk brosur-brosur atau selembaran dan spanduk. Cara penyebaran brosur melalui kelulusan anak SMP, selain itu ada juga pemasangan spanduk. Penggunaan metode ini membutuhkan dana yang cukup besar dan waktu yang lebih banyak untuk penyebarannya.
IF0085 | IF 0085 AND r | UPT. PERPUSTAKAAN (Kardus 10) | Tersedia |
Tidak tersedia versi lain